Selasa, 10 Januari 2017

Tips merawat gitar saat dibawa dalam perjalanan jauh

Sering kita menunda berlatih gitar karena berbagai alasan, termasuk menyebut gitar tidak fleksibel dibawa kemanapun. Sehingga para gitaris pemula sering malas memegang gitar ketika berlibur atau melakukan perjalanan jauh, padahal jauh sebelumnya mereka sudah menguras kocek dalam buat beli gitar terbaik.

Sebenarnya, perjalanan jauh itu tidak mesti menjadi sebab sulit berlatih gitar. Asal kamu mau sedikit berusaha dan berkorban gitar kesayangan pasti dibawa kemanapun, tapi ingat ya untuk tetap menjaga kualitasnya agar suara yang dihasilkan tetap indah. Kamu pasti bertanya tanya bagaimana cara menjaga agar kualitas gitar tetap bagus biarpun dibawa travelling. Berikut ini saya bocorkan sedikit cara erawat gitar saat perjalanan jauh.

a.      jaga kelembapannya

Menyadari akan bahaya lembab bagi gitar adalah langkah pertama yang mesti dilakukan untuk menjaga gitar. Jika sedang musim kemarai mungkin akan sangat berbahaya bagi string dan body gitar. Cara menyiasati kondisi ini adalah selalu menaruh gitar didekat AC, atau kamu bisa menggunakan hygrometer digital yang dapat disimpan di ruangan tempat kamu menyimpan gitar.

b.     Lebih sering mengubah string

Dalam perjalanan dengan cuaca panas biasanya akan ada lebih banyak keringan yang meneter ke string, leher dan body gitarmu. Keringat ini lambat laun akan menyebabkan penumpukan kotoran pada fretboard dan menyebabkan bagian bawah string tidak selaras. Siasati ini dengan rajin membersihkan string dan mengubahnya lebih sering.

c.      Selalu sedia alat pembersih gitar

Saat perjalanan jauh sulit untuk kita menemukan barang-barang yang diperlukan dalam membersihkan gitar. Karena itu kita mesti menyiapkannya sebelum melakukan perjalanan, setidaknya persiapkan beberapa kain wol atau handuk lembut untuk membersihkan string. Penggunaan kain yang lebih kasar akan menyebabkan kerusakan.

http://id.yamaha.com/id/products/proaudio/speakers/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar